Thursday, December 29, 2005

Chatting 2 hari lalu


Chatting 2 hari lalu berbeda dari biasanya, karena gue online dengan tujuan ngobrol abis, biasanya online kalo memang ada perlu aja dengan pekerjaan, tapi kemarin nggak. Yeah online dari jam 11.00 sampe dengan 17.00 tanpa terhenti untuk idle karena ada aja teman yang bisa diajak ngobrol dan berkirim kabar. Mulai dari kodingan yang nggak tahu solusinya, nanya alamat blog, ada teman yang cerita mengenai pekerjaannya, cela-cela'an karena ada teman berasal dari daerah terpencil --nun jauh di sana-- baru pulang dari luar negeri, ada juga yang kirim berita mengenai keadaan teman yg di-Drop-Out sampai conference untuk berdiskusi masalah kambing dan pada akhirnya chatting terselesaikan gara-gara ada masalah di proxy servernya.


pada satu sesi (seingat gue) :

MIH : Gal, kayaknya WWPK di DO deh
gue : Ha ?, lo tau dari mana ?
MIH : Yee.. gue kan satu jurusan sama dia di Eletro, ya taulah gue
gue : kok bisa begitu man ?
MIH : Iya, padahal gue udah coba bantu ngerjain tugasnya, tapi dianya sendiri kayaknya kurang semangat
MIH : Di ITB ada tiga jenis DO, TPB, Tingkat 2-3 dan Sarjana, dia di DO Tingkat 2-3
gue : Hmm.. tebakan gue, anak ini kebanyakan kegiatan di luar
MIH : Yup betul sekali, gue pikir dia salah ngeset prioritas
gue : ...
MIH : ...

Yah kurang lebih itu potongan YM gue dan salah seorang teman SMA, WWPK ini teman sebangku gue ketika kelas 2, dari sejarahnya ketika masuk SMA masuk ke dalam 10 besar NEM tertinggi dari 624 siswa, di kelas 1 selalu juara 3 besar, kelas 2 masuk kedalam 3 besar juga, dan ketika lulus NEMnya juga sangat-sangat tinggi, dulu sewaktu sekelas, untuk semua mata pelajaran nggak ada yang nggak bisa, dari pelajaran IPA, IPS maupun Bahasa bisa dikuasai, setiap pagi ketika gue dateng ke kelas pasti bangku gue didudukin sama anak kelas lain yang nanya ke WWPK ini sebagai tutor yang baik hati, gue bisa sebangku sama WWPK karena hal konyol juga, biasanya ketika hari pertama masuk kan rebutan bangku tuh, karena gue terlambat akhirnya bangku yang tersisa adalah bangku di sebelahnya yang berada pada barisan ke dua dari depan --gue biasanya lebih milih baris-baris belakang kalo untuk urusan begini--, dari gosip-gosipnya yang lain juga pada canggung kalo duduk sama WWPK ini, karena dia nggak mau kasih contekan kalo lagi ulangan, yah udah nasib gue, sebenarnya nggak terlalu bermasalah juga sih, kecuali untuk mata pelajaran akuntansi, sejarah, seni musik dan agama islam, --gue mengkategorikan sebagai mata pelajaran hitung kancing dan untung-untungan--, WWPK siswa yang aktif, dari kelas 1 sudah ikut kegiatan-kegiatan sekolah (Remaja Masjid, Paskibra, KIR dll), selain itu WWPK gue kategorikan sebagai seorang yang sholeh, gue : "Biasanya loe tidur jam berapa ?", WWPK : "Tidur jam 9 malem terus bangun jam 3, sholat malam, terus belajar", gue "Tidur lagi gak ?", WWPK : "Nggak". Lah gue ?,(pokoknya beda 180 derajat) yang bisa gue banggain dari diri gue terhadap WWPK adalah gue lebih jago main catur --soalnya dia juga baru gue ajarin--, walhasil setiap istirahat gue sering diajak untuk sholat Dhuha, setiap sabtu selepas sekolah diajak ngaji dan dikenalin sama temen-temennya, kalo gue nggak ngerti mengenai pelajaran dan nanya sama dia, pasti dijelasin dengan detail. Sedangkan gue, WWPK lebih sering gue kerjain dan gue ajak bercanda, kalo pelajaran akuntansi gue ajak maen catur sambil ngumpet-ngumpet (gue bikin bidak pake kertas digambar dan sampul buku sebagai papan catur), pernah satu waktu ketika guru akuntasi mendekat ke arah kami yang sedang maen catur, akhirnya untuk penyelamatan gue tutup sampul buku, akibatnya catur yang dimainin berantakan, kita berdua cuma cengengesan aja setelah guru akuntansi menjauh, bwekek..kek..kek.. yang penting penyelamatan berhasil, kalo dipikir gue lebih merusak. Hmm setelah pisah kelas di kelas 3, WWPK juga masih sering gue kerjain, pernah satu saat ketika jam istirahat gue tulis di papan tulis "Met Ultah WWPK" gede-gede, dan keesokan harinya WWPK bagi-bagi kue, permen dan coklat di kelas, ngakunya sih Ultah beneran tapi gue nggak tahu bener apa nggak. Setelah lulus --dalam 4 tahun-- hanya 1 kali gue bisa ngobrol dengan WWPK, selebihnya entah no. hpnya gak bisa dihubungi, no. telp rumah yang biasa gue hubungi ketika SMA ternyata sudah berubah, alamat e-mail dari teman yang ngga valid, pokoknya sulit banget untuk kontak.

Setelah tahu kabar tersebut, ngenes juga, ini orang potensial banget sebenarnya, kalo orangnya kayak gue sih gak apa --begajulan--, duh.., seperti fenomena yang gue lihat juga ketika kuliah dulu, masalah aktivitas di luar akademis, gue suka melihat teman-teman gue dengan aktivitas yang banyak di luar akademis dengan tujuan berkontribusi untuk masyarakat, tapi kalo keadaan diri sendiri terabaikan gara-gara manajemen dan penentuan prioritas kurang baik gimana ?, tujuannya kan ingin memperbaiki keadaan, kok keadaan dirinya sendiri nggak diperhatikan, bukannya hal ini nantinya malah menambah masalah juga ?, lebih sering gue lihat memang pada akhirnya orang-orang tersebut harus berjuang sendirian, bukan karena nggak ada perhatian, tapi karena teman-teman yang lain juga sibuk dengan urusannya masing-masing. Walaupun, nggak jarang juga gue melihat ada teman-teman yang berhasil di kedua bidang tersebut (kegiatan akademis dan non akademis). Kalo dilihat dari tanggung jawab, gue pikir sangat sedikit orang tua yang mengingikan anaknya menjadi seorang aktivis ketika memasuki dunia perkuliahan , umumnya mereka menginginkan anaknya bisa mendapatkan pendidikan yang baik karena sudah bersusah-payah menyediakan biaya pendidikan yang nggak kira-kira. Idealnya --menurut gue--, oke kegiatan non-akademis sebanyak apapun, tapi kegiatan akademis tetap harus diutamakan, jadi sesuaikan antara kemampuan diri dengan tanggung jawab yang dipegang.

Monday, December 26, 2005

916


ehmm... i'm stuck in this problem again, can't do anything, and there's no reference, i don't know what should i do, ehh.. junglish ?

menulis aneh, ada yang ingat tulisan di buku SD, terbitan depdikbud kurikulum 198* (lupa gue)


I3ud1 b3I2m41n b0l4

4d1k t1duI2 d1 k4m4I2

4y4h m3mb4c4 k0124n

1bu mem454k d1 d4pu12


pengen juga sekali-kali nulis di blog yang panjang pake tulisan aneh :D, dapet ide tulisan aneh dari chatt YM

Tadi malam


Tadi malam gue baru aja nonton film cast away, sebenarnya termasuk film jadul yak :D, mm.. tapi gue suka sedikit sama filmnya, terutama mengenai perjuangan aktor utamanya (chuck) cmiiw untuk bertahan hidup di pulau itu sendirian.

(potongan cerita) Karena sendirian dan gak ada teman akhirnya bola voli pun jadi teman dan diajak ngobrol, ketika pada satu saat dia melempar bola itu ke luar gua, dia sangat merasa menyesal dan benar-benar kehilangan, hingga pada akhirnya ditemukan juga dan dia berjanji untuk tidak mengulangi perbuatannya itu.

Lagi, ketika chuck menceritakan bagaimana dia bisa bertahan hidup, lebih jauh motivasi apa yang ada di dalam dirinya, itu semua alami "just to keep breathing", dan ada satu kalimat yang bagus "bahwa matahari esok pagi akan selalu bersinar".

Pelajaran yang bisa didapat dari potongan cerita ini :

1. Manusia, alaminya, butuh seseorang/sesuatu di dalam hidupnya di dunia yang bisa diajak berbagi (*).
2. Betapa nilai persahabatan itu dijunjung tinggi ya ?, walau cuma sebuah bola voli, chuck sampe sebegitu emosionalnya.
3. Kalo kata Ace "John, saya percaya bahwa di sana selalu ada harapan", yeah optimisme, that's great.


loncat (1)
Within You Without You

We were talking - about the space between us all
And the people - who hide themselves behind a wall of illusion
Never glimpse the truth - then it's far too late when they pass away

We were talking - about the love we all could share
When we find it - to try our best to hold it there - with our love
With our love we could save the world - if they only knew

Try to realise it's all within yourself - no-one else can make you change
And to see you're really only very small
And life flows on within you and without you.

We were talking - about the love that's gone so cold
And the people who gain the world and lose their soul
They don't know, they can't see - are you one of them ?

When you've seen beyond yourself
then you may find peace of mind is waiting there
And the time will come when you see we're all one
And life flows on within you and without you


Lagu di atas dibuat dan dinyanyikan oleh george harison --salah satu personel the beatles--, mmm.. dia emang agak filosofis kalo bikin lirik lagu. Hmm... jadi terbesit untuk cari instrumen yang dimainkan full pake sitar.

loncat (2)
mp(mba psikolog) : kamu punya masalah dalam mengambil keputusan ?

gue : mmm nggak juga mba, mungkin ketika saya mengambil sebuah keputusan, saya lebih mempertimbangkan keadaan orang di sekitar saya, apa dampak dari keputusan yang saya ambil terhadap orang-orang tersebut.

mp : hmmm, kok beda ya ?, dari hasil tes, kamu itu cendrung untuk bersikap nggak mau ambil pusing dan masa bodoh alias cuek.

gue : hmm.. begitu ya mba,(dalam hati) ternyata gue begitu ya menurut hasil tes, ini yang bener hasil tes atau saya ya mba ?


(*) ada pemikiran aneh di dalam kepala gue :D.

Tuesday, December 20, 2005

Mengapa Blog ?


Blog, ekspresi diri seseorang/kelompok dalam tulisan, blog berjenis A dengan karakternya masing-masing menceritakan kegiatan yang dialami individu, atau blog berjenis B dengan isi yang memang ditujukan untuk berbagi informasi, buku, hobi, dan masih banyak lagi. Penulis wajib mengetahui bahwa tulisannya bisa diakses oleh siapapun di belahan dunia ini --dengan akses internet tentunya--, dengan berbagai macam interpretasi dan latar belakang pembaca yang berbeda-beda. Jadi alangkah baiknya --dan memang sudah seharusnya-- (menurut saya) bahwa si penulis bertanggung jawab penuh terhadap tulisannya dan tentunya sebagai keharusan, si pembaca harus bisa memilah dengan cermat.

Kalo dicermati sebenarnya blog itu --gue pikir-- sarana yang sangat efektif untuk pembentukan opini, opini dalam hal apapun, terkadang ada penulis yang menceritakan mengenai pengalamannya ketika berbelanja di mall tertentu dengan penyebutan nama, secara tidak langsung di sini blog bisa dikategorikan sebagai media promosi, atau ada juga yang menceritakan pengalamannya di tempat dia bekerja, sedikit banyak kita bisa mengetahui bagaimana kebijakan atau manajemen perusahaan/lembaga tempat dia bekerja, dan secara tidak langsung kalo satu waktu kita membutuhkan produk atau jasa yang kebetulan disediakan oleh perusahaan tersebut, minimal kita bisa mendapatkan satu rujukan, lagi-lagi media promosi.

Lain lagi jika ada penulis yang menyampaikan pengalamannya di negeri lain, seperti pada tulisan gue sebelumnya "Wak...waw..", informasi seputar daerah yang ditinggalinya gue pikir sangat menarik, mengenai adat istiadat, kebudayaan, dan sifat-sifat masyarakatnya, hmm kalo di sini blog bisa jadi sarana penyebar informasi.

Sepertinya tulisan gue sudah mulai ngawur, btw gue jadi bertanya-tanya, jenis blog gue apa ya ?, temanya gak jelas dan lompat-lompat. Gue juga sebenarnya bukan jenis orang yang rajin menulis, kayaknya lebih suka untuk membaca blog orang lain, hmm blog ini juga baru diupdate kurang lebih 4 bulan lalu, itu juga karena ada yang nanya alamat blog gue apa, hehh.. udah dulu nulisnya.

Thursday, December 15, 2005

Wak...waw...



Wajah orang itu, lekukannya menggambarkan keras kehidupan, sesekali wajah itu hilang seiring hilangnya lampu jalan, kemudian muncul lagi dan berulang, di dalam bis yang pengap dan jalanan macet, lebih dari 6 lagu dibawakan, hanya bermodal kunci D, G dan A, hanya saja terkadang antara lagu dan kunci yang dimainkan gak pas, logat jawa, rambut gondrong klimis, tubuh kurus, celana jeans bolong dan dekil, baju lengan panjang, salah satu gambaran kota jakarta.

Yo, mas !! golek urip (baca : cari penghidupan), mungkin panggilan itu tidak berpengaruh ya mas, yang penting hari ini perut bisa keisi, pikiran bisa sedikit tentram, masalah besok bagaimana itu urusan nanti, hari ini ya hari ini, besok ya besok :D. Mas, coba loe bisa akses internet kayak gue, ha..ha..ha.. loe bisa melihat sedikit dunia mas, banyak banget informasi yang bisa didapat, dunia loe gak sebatas emperan, warteg, bus kota atau tempat-tempat tongkrongan, loe bisa tahu kalo di luar negeri sana ada hujan salju, festival kesenian, adat istiadat, kebudayaan, tempat-tempat yang indah dan sebagainya. Mas, di satu waktu loe bisa iri dengan kehidupan orang-orang yang lebih baik dari loe, tapi di satu waktu juga loe bisa merasa sangat bersyukut atas semua hal yang loe dapat saat ini. Yeah mas, bicara masalah kehidupan, gue ngaku kalah deh, pasti loe lebih dari gue, ampun... bos !!, kita cengengesan aja mas he..he..he.., yang penting terus berusaha dan berdoa mas, kalo bisa kita injak-injak aja mas yang namanya keluh kesah.

Sunday, December 11, 2005

Kumpulan Puisi

Mode : gak jelas
Tipe : puisi
Manfaat : minus



Mengantuk.

Aku merasa sangat mengantuk...
Ughh.. aku benar-benar mengantuk...
Aku.. aku... menguap..
Huammm...wamm..wamm.. wamm..mmmmuuuaaahhh... (lho ?)


Say

Say.. aku merasa membutuhkanmu
Say.. keberadaanmu sangat berarti untukku
Say.. sarimu mengalir dalam darahku
Setiap hari, aku berharap ..
Engkau bagian tak terpisahkan dari keseharianku..
Say... please ya selalu hadir..

say... say...
Sayurr...., aku mau makan sayur.....


Nantikan puisi gue yang lain

ps : jadi inget film doraemon, giant yang suka nyanyi

Thursday, December 01, 2005

Log Harian


Sebenarnya menulis LOG harian itu penting, tapi kok untuk kontinu sulit rasanya, log cukup sederhana dan nggak terlalu detail, berupa point-point atau coret-coretan, yang perlu diperhatikan mungkin manajemen log tersebut, mulai dari frekuensi menulis dan media penyimpanannya, tulisan-tulisan sederhana tersebut akan terasa bermanfaat kalo kembali dilihat dalam jangka waktu tertentu untuk penilaian, apakah waktu yang kita gunakan hari itu efektif --belum sampai taraf efisien-- atau sebaliknya, bisa juga untuk sekedar mengingat kejadian hari itu yang cukup berkesan, jadi mirip diary. Jadi ingat, ketika zaman KP (Kerja Praktek) dulu, Mr. X selalu mengingatkan untuk rajin menulis log (termasuk unsur penilaian juga sih), "saya tidak melihat hasil, tapi proses" katanya, dan ketika harus bertemu (untuk hal sesederhana apapun) gue diharuskan membawa catatan dan alat tulis, dengan tujuan, pertemuan itu bukan sekedar pertemuan tapi ada sesuatu yang dibicarakan dan hasilnya TERTULIS. Mr. X, thanks untuk pelajarannya.

Menikmati cuaca


Ada seorang berkomentar mengenai cuaca, "bagi saya, cuaca yang bagus itu bukan digambarkan dengan birunya langit ataupun cerahnya sinar matahari, cuaca yang bagus itu adalah cuaca yang diakibatkan oleh perubahan yang cepat", wajar aja, yang berkomentar itu seorang fotografer, soalnya yang bersangkutan ingin mendapatkan gambaran yang ekstrim mengenai perubahan cuaca.

Kalo gue, yeah.. nikmati aja cuaca yang ada hari ini, hujan, cerah, mendung, it's oke, tergantung gimana cara menikmatinya, kalo sekarang ini (mendung dan hujan) tinggal cari waktu yang tepat, biasanya (menurut pengamatan gue) kalo sore hari hujan lebat, malam harinya langit cerah banget, bisa lihat benda-benda angkasa dengan jelas, atau kalo hujan itu berlangsung di malam hari, biasanya udaranya dingin menusuk, kopi,teh atau susu coklat panas oke untuk menikmati suasana tersebut and just listen your favorite songs.