Tuesday, April 18, 2006

Flamboyan


Kabarnya dahulu bunga ini merupakan bunga yang memberikan ciri khas kota jakarta, seperti bunga sakura di jepang dan bunga tulip di belanda, bunga ini sering disebut juga flame flower karena warnanya yang merah cerah seperti api. Jenis pohonnya merupakan tumbuhan khas daerah tropis, memiliki kayu yang keras dan bisa mencapai ukuran yang cukup besar. Gue masih ingat ketika kecil, tepian sepanjang Jalan Raya Bogor (Jakarta Timur) masih sangat banyak ditumbuhi tumbuhan jenis ini, pepohonan ini tumbuh di tepi kali ciliwung, saat in masi ada, tapi semakin lama pepohonan ini semakin berkurang, banyak penyebabnya, biasanya karena umur yang sudah sangat tua sehingga akhirnya harus ditebang, tumbang karena angin ribut atau roboh karena tanah tempat berpijak longsor, di UI juga ada, tanamannya umumnya masih berukuran sedang. Ketika harus menuju kampus di pagi & siang hari, sesekali gue biasanya menyempatkan untuk menelusuri jalan yang berasal dari Statsiun Pondok Cina - Balairung - Rektorat - Fasilkom, di siang hari biasanya jalan ini sepi, selain bisa melihat beberapa pohon flamboyan yang berbunga mungkin kalo beruntung bisa melihat tupai-tupai yang berkejar-kejaran. Sampe sekarang dugaan gue, tupai-tupai tersebut termasuk binatang yang mengkonsumsi biji flamboyan ini selain biji dari tumbuhan-tumbuhan lainnya. Hmmm gue gak tahu pasti sih, jenis pohon ini musiman apa nggak, yang jelas selama musim penghujan pohon-pohon flamboyan banyak yang gue lihat sedang berbunga, bagus!.

2 comments:

Unknown said...

Jadi inget masa kecil. Dulu, tahun 70-an, sepanjang jalan gunung sahari dipinggir kali ciliwung ditumbuhi pohon flamboyan. Klo lagi musim berbunga indah banget. Sepanjang jalan memerah dihiasi bunganya yang rimbun. Buahnya yang berbentuk panjang seperti pete namun keras sering digunakan anak-anak sebagai pedang-pedangan. Andaikan pemerintah DKI menanamnya lagi pasti suasana teduh dan indah akan melingkupi Kota Jakarta kembali....

Unknown said...

Jadi inget masa kecil. Dulu, tahun 70-an, sepanjang jalan gunung sahari dipinggir kali ciliwung ditumbuhi pohon flamboyan. Klo lagi musim berbunga indah banget. Sepanjang jalan memerah dihiasi bunganya yang rimbun. Buahnya yang berbentuk panjang seperti pete namun keras sering digunakan anak-anak sebagai pedang-pedangan. Andaikan pemerintah DKI menanamnya lagi pasti suasana teduh dan indah akan melingkupi Kota Jakarta kembali....